{"title":"Elit Politik di Indonesia: Akar dan Dampak Penyalahgunaan Hak Berdemokrasi","authors":"Maysarah Harahap, Ruth Nadya, Winanda Sitanggang, Jamaludin Jamaludin","doi":"10.59141/comserva.v3i06.1023","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v3i06.1023","url":null,"abstract":"Penelitian ini membahas tentang peran elite politik dalam demokrasi di Indonesia yang merupakan salah satu faktor utama munculnya suatu krisis demokrasi. Peran dan perilaku elite politik adalah aspek yang terus menjadi perhatian dalam dinamika politik Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang dinamika politik Indonesia, mengidentifikasi akar masalah penyalahgunaan hak berdemokrasi oleh elite politik, dan menganalisis dampak yang dihasilkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan cara studi literatur (kepustakaan). Hasil temuan yang diperoleh pada penelitian ini menunjukkan bahwa krisis ini dapat merusak kepercayaan publik, ketegangan sosial, bahakan memicu terjadinya ketidakstabilan politik. Ini diakibatkan karena pelaku elite politik yang menggunakan kekuasaan yang tidak sesuai dengan prinsip-prinsip berdemokrasi. Untuk mengatasi krisis demokrasi ini, diperlukan upaya-upaya yang kuat agar nantinya demokrasi di Indonesia dapat mencerminkan nilai nilai. Oleh karena itu, penting bagi masyarakat untuk mengawasi tindakan elite politik, menuntut akuntabilitas mereka, dan aktif berpartisipasi dalam proses politik untuk menjaga prinsip-prinsip demokrasi yang sehat.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"7 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-25","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"135218497","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-10-25DOI: 10.59141/comserva.v3i06.1014
I Gusti Ngurah Trisna Meyana Putra, Ni Made Widi Astuti
{"title":"Review: Studi Kandungan Fitokimia, Aktivitas Antioksidan, dan Toksisitas Ciplukan (Physalis angulata L.)","authors":"I Gusti Ngurah Trisna Meyana Putra, Ni Made Widi Astuti","doi":"10.59141/comserva.v3i06.1014","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v3i06.1014","url":null,"abstract":"Antioksidan adalah senyawa yang mampu memblokir reaksi oksidatif melalui prosedur menangkap radikal bebas serta molekul yang bersifat reaktif. Serbuan radikal bebas terhadap molekul disekelilingnya mampu menciptakan reaksi berkesinambungan yang pada akhirnya mampu mendatangkan senyawa radikal baru. Tujuan dilakukannya review artikel ini adalah untuk mendata dan mengumpulkan informasi kandungan fitokimia, aktivitas antioksidan, serta efek toksisitas ciplukan (Physalis angulata L.). Metode penyusunan artikel ini dengan menggunakan literature review yang diperoleh dengan menggunakan pencarian Google scholar dan Researchgate dengan rentang tahun 2018-2023. Hasil review menunjukkan bahwa P angulata memiliki kandungan senyawa alkaloid, fenolik, kuinon, steroid, glikosida, flavonoid, saponin, terpenoid, dan tanin. Pengujian antioksidan menggunakan beragam metode, salah satunya dengan metode pemeriksaan 2,2-diphenyl-1-picrihidrazyl (DPPH). P angulata dilaporkan memiliki aktivitas antioksidan pada semua bagian tanaman dengan aktivitas tertinggi pada ekstrak etanol bagian daun yang menghasilkan nilai IC50 yaitu 32,10 µg/ml yang mengindikasikan bahwa sifat antioksidan ekstrak etanol daun P angulata sangat kuat (< 50 µg/ml). Hasil pemeriksaan toksisitas ekstrak etanol 70% P angulata berdasarkan metode Brine Shrimp Lethality Test (BSLT) mendapatkan nilai LC50 yaitu 886,11 ?g/mL yang mengindikasikan bahwa ekstrak etanol 70% bersifat toksik (<1000 ?g/mL). Berbanding terbalik dengan ekstrak n-heksana dan ekstrak etil asetat yang bersifat non-toksik yang menghasilkan nilai LC50 berturutan sebesar 1602,75 ?g/mL dan 1617,74 ?g/mL. Hasil review artikel ini diharapkan dapat menjadi landasan dasar sebagai informasi awal akan kandungan fitokimia, aktivitas antioksidan, dan keamanan ekstrak dengan memperhatikan sifat toksik dari tanaman P angulata.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"33 3","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-25","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"135218498","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-10-25DOI: 10.59141/comserva.v3i06.1018
Azzahra Putri Ramadhantya
{"title":"Strategi Manajemen Konflik Dan Komunikasi Interpersonal Dalam Mengatasi Permasalahan Hubungan Friendzone","authors":"Azzahra Putri Ramadhantya","doi":"10.59141/comserva.v3i06.1018","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v3i06.1018","url":null,"abstract":"Konflik yang dialami Informan dalam penelitian ini adalah ketika terjadi kesalahpahaman, adanya kesibukan satu sama lain, munculnya sikap egois, perubahan mood yang tidak teratur, munculnya pemikiran negatif (negatif thinking), sikap berbohong, hadirnya rasa cemburu, sikap posesif yang berlebihan, sikap yang tidak disukai pasangan, hingga lahirnya orang ketiga dalam hubungan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami bagaimana penerapan tahapan penetrasi sosial dalam hubungan friendzone pada generasi z dan manajemen konflik yang dihadapi oleh generasi z yang menjalani hubungan friendzone di kota bogor. Penelitian ini menggunakan teori penetrasi sosial menurut Irwin Altman dan Dalmas Taylor. Penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan konstruktivisme yang digunakan dan pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelima pasang individu yang melakukan hubungan friendzone melalui semua tahapan yakni, tahap orientasi, tahap penjajakan pertukaran afektif, tahap pertukaran afektif dan tahap pertukaran stabil. Pengorganisasian tindakan dengan mengekspresikan perasaannya seperti marah dan emosi serta mengampuni atau memaafkan pasangan. Menyelesaikan konflik melalui komunikasi terbuka dengan pasangan. Strategi manajemen konflik dari kelima pasang individu dalam hubungan friendzone memiliki kesamaan yaitu strategi menang-menang (win-win strategy). Dengan demikian, penyelesaian konflik dari kelima pasang Informan adalah dapat mampu menjaga dan memelihara hubungan mereka.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"68 11","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-25","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"135218499","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-10-25DOI: 10.59141/comserva.v3i06.1006
Iwan Ari Setiawan
{"title":"Pemadatan Tanah Dengan Intelligent Compactor Pada Pembangunan Jalan Toll Ikn Segmen Sp. Tempadung–Jembatan P. Balang","authors":"Iwan Ari Setiawan","doi":"10.59141/comserva.v3i06.1006","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v3i06.1006","url":null,"abstract":"Akhir-akhir ini banyak pekerjaaan pemadatan tanah dilakukan secara marginal sekedar memenuhi persyaratan untuk dapat dibayar, dikarenakan adanya percepatan pelaksanaan konstruksi yang sering terjadi pada pembangunan jalan toll. Kondisi ini mengakibatkan hasil pemadatan tidak merata bahkan tidak dapat mencapai kepadatan yang diinginkan secara merata. Hal tersebut menjadi salah satu penyebab kerusakan jalan yang diakibatkan oleh konsep perkerasan yang kurang tepat, bisa disebabkan oleh perubahan kadar air optimum dalam subgrade, tanah expansive dan atau pemadatan tanah yang tidak memenuhi kaidah teknis. Tujuan dari penelitian ini antara lain untuk mengetahui tingkat kepadatan tanah timbunan secara merata dalam skala pekerjaan dengan volume besar; juga dapat mempersingkat waktu pengujian kepadatan lapangan dengan metode dan menggunakan alat bantu IC; serta dapat meningkatkan ketebalan pemadatan; selain itu dapat meningkatkan kepadatan material perkerasan Jalan dan untuk mengurangi bea perbaikan jalan. Metode penelitian ini menggunakan Deskriptif Kualitatif. Data primer yang diambil hasil pengujian kepadatan laboratorium baik uji proctor standart maupun uji proctor modified terhadap tanah existing dan untuk data sekunder ini didapat dari instansi swasta, instansi pemerintah antara lain dapat berupa laporan penelitian, laporan sensus, peta dan foto. Belajar dari negara negara maju seperti Amerika, China, Singapura, Jepang dan banyak negara lainnya pada dasarnya semua sama dimana para Engineer diminta untuk segera menyelesaikan pekerjaannya dengan mutu yang baik. Salah satunya adalah metode kerja yang mengkombinasikan peralatan peralatan non disturb atau semi otomatis yang dapat mengontrol kualitas sedini mungkin. Yaitu salah satunya dalam hal pekerjaan pemadatan dengan menggunakan Inteligent Compaction (IC).","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"4 2","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-25","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"135218716","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-10-17DOI: 10.59141/comserva.v2i8.883
Cenlia Brigita Engkolan
{"title":"Mekanisme Pemilihan Hakim Konstitusi","authors":"Cenlia Brigita Engkolan","doi":"10.59141/comserva.v2i8.883","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v2i8.883","url":null,"abstract":"Mekanisme seleksi pemilihan hakim konstitusi telah menimbulkan trifurkasi seleksi hakim konstitusi yang dilaksanakan oleh Presiden, DPR dan MA. Trifurkasi seleksi hakim konstitusi ini tidak bisa dilepaskan dari konstruksi norma dalam UU Mahkamah Konstitusi yang mengatur tentang seleksi hakim konstitusi yang memiliki tingkat fleksibilitas tinggi sehingga dapat ditafsirkan secara bebas dan sesuai selera masing-masing rezim oleh lembaga yang memiliki kewenangan konstitusional untuk mengajukan hakim konstitusi. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan sistem rekrutmen dan seleksi hakim konstitusi di Indonesia saat ini dan bagaimana penerapan asas transparansi dan partisipatif dalam proses seleksi hakim konstitusi. Analisis akan dilakukan normatif dengan menggunakan pendekatan perundang-undangan, pendekatan kasus serta pendekatan konsep. Hasil kajian menunjukkan bahwa desain ulang seleksi hakim konstitusi adalah hal yang urgen untuk menetapkan standar baku mengenai penilaian pemilihan hakim konstitusi secara transparan, partisipatif, objektif dan akuntabel. Model rekrutmen dan seleksi hakim Mahkamah Konstitusi dengan menggunakan Panel seleksi baik oleh lembaga masing-masing Pengusul Hakim Konstitusi ataupun Panel seleksi dalam bentuk kesepakatan bersama lembaga pengusul hakim konstitusi adalah pembaharuan hukum yang tujuan utamanya adalah menghasilkan hakim konstitusi yang memiliki integritas ideal sebagai seorang negarawan sejati. Proses rekrutmen dengan menggunakan panel seleksi yang jelas dan baku merupakan pemenuhan terhadap prinsip utama dalam pengisian jabatan hakim konstitusi yang diamanatkan oleh Undang-undang Mahkamah Konstitusi.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"127 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-17","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"136034356","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-10-17DOI: 10.59141/comserva.v2i12.983
Resdenia Widya Choirul Uma, Muhammad Ardiansyah Adi Nugraha
{"title":"Hubungan Durasi Duduk Saat Online Class Dengan Nyeri Punggung Bawah Pada Mahasiswa Kedokteran Universitas Muhammdiyah Yogyakarta","authors":"Resdenia Widya Choirul Uma, Muhammad Ardiansyah Adi Nugraha","doi":"10.59141/comserva.v2i12.983","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v2i12.983","url":null,"abstract":"Nyeri punggung bawah merupakan suatu penyakit yang banyak dijumpai dikalangan masyarakat. Kejadian ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu durasi duduk. Tujuan penelitian ini untuk menentukan adanya hubungan antara lamanya durasi duduk saat online class dengan kejadian nyeri punggung bawah pada mahasiswa Program Studi Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional yang dilaksanakan pada bulan November-Desember 2021. Subjek penelitian adalah Mahasiswa Program Studi Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta angkatan 2020 yang berjumlah 140 orang dan memenuhi kriteria inklusi dan esklusi. Data penelitian diambil dengan menggunakan Kuesioner Roland-Morris versi Bahasa Indonesia yang dibagikan kepada subjek penelitian melalui Google Form. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji Chi-Square. Penelitian ini didapatkan nilai signifikansi 0,014 <0,05, sehingga terdapat hubungan yang signifikan antara lamanya durasi duduk saat online class dengan kejadian nyeri punggung bawah. Prevalensi kejadian nyeri punggung bawah pada mahasiswa kedokteran angkatan 2020 Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebesar 22,9%. Hasil pada penelitian ini didapatkan kesimpulan bahwa adanya hubungan antara lamanya durasi duduk saat online class dengan kejadian nyeri punggung bawah pada mahasiswa kedokteran angkatan 2020 Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"184 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-17","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"136034490","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-10-10DOI: 10.59141/comserva.v3i06.1002
Syafrial Syafrial
{"title":"Upaya Meningkatkan Profesional Guru Sdn 14 Mudiak Lolo Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (Ttw) Pada Pembelajaran Ipa Melalui Pembinaan Kkg Sekolah","authors":"Syafrial Syafrial","doi":"10.59141/comserva.v3i06.1002","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v3i06.1002","url":null,"abstract":"Dalam merancang sebuah pembelajran yang menyenangkan dan inovatif tidaklah mudah, karena membutuhkan kemampuan, keahlian yang khusus dalam bidang keguruan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah melalui pembinaan secara intensif di KKG dapat mengatasi permasalahan guru dalam menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (TTW)pada mata pelajaran IPA. Hipotesa tindakan bahwa pembinaan yang diberikan secara intensif di KKG dapat meningkatkan kemampuan guru dalam menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (TTW) pada mata pelajaran IPA di sekolah binaan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Juli sampai dengan bulan Desember 2022 khusus untuk guru SDN 14 Mudiak Lolo Kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan dengan jumlah guru 10 orang. Jenis statistik yang digunakan adalah statistik deskriptif, seperti teknik presentase. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (TTW) dapat meningkatkan kemampuan profesional guru dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran, yang mana pada siklus pertama baru 40% guru yang paham tentang Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (TTW), pada siklus II meningkat menjadi 60% dan pada siklus III meningkat menjadi 90%, dengan meningkatnya pemahaman guru tentang pengggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write (TTW) dalam pembelajaran IPA pada akhirnya suasana pembelajaran yang efektif, aktif, dan kreatif dan menyenangkan akan muncul dengan sendirinya, sehingga hasil belajar siswa dapat meningkat.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"259 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-10","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"136359895","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-10-09DOI: 10.59141/comserva.v2i12.971
Bintoro Ismail
{"title":"Hubungan Intensitas Salat Di Awal Waktu Dengan Kecemasan Menghadapi Ujian Objective Structured Clinical Examination (Osce)","authors":"Bintoro Ismail","doi":"10.59141/comserva.v2i12.971","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v2i12.971","url":null,"abstract":"Salat adalah kewajiban bagi setiap muslim dan merupakan kebutuhan bagi setiap muslim. Objective Structured Cinical Examination (OSCE) adalah metode penilaian kompetensi klinis untuk mahasiswa kedokteran yang dapat menjadi faktor resiko menimbulkan kecemasan. Penelitian ini adalah penelitian Observasional Kuantitatif Analitik Cross Sectional Study yang bertujuan mengetahui hubungan antara intensitas salat di awal waktu dengan kecemasanan saat menghadapi OSCE dengan responden penelitian adalah mahasiswa program studi pendidikan dokter Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Penelitian dilakukan dengan cara pengisian kuisioner intensitas salat dan kuisioner kecemasan. Pengolahan data menggunakan analisis statistik non-parametrik Spearman dengan tingkat kepercayaan 95 %. Hasil penelitian didapat nilai signifikan 0,02 (p <0,05) dengan nilai r -0,170, pada angkatan 2020 didapatkan nilai signifikan 0,02 (p <0,01) dengan nilai r -0,266, dan pada angkatan 2021 nilai signifikan 0,483 (p >0,05) dengan nilai r -0,074. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa tedapat hubungan bermakna antara intensitas salat di awal waktu dengan kecemasanan saat menghadapi OSCE dengan arah korleasi negatif, yang artinya semakin tinggi intensitas salat di awal waktu maka semakin rendah kecemasan saat menghadapi OSCE dan terdapat perbedaan signifikansi antara angkatan 2020 dengan angkatan 2021.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"192 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-10-09","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"135146762","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-09-30DOI: 10.59141/comserva.v3i5.963
Deviana Liwing
{"title":"Pengaruh Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Pt. Sokonindo Automobile","authors":"Deviana Liwing","doi":"10.59141/comserva.v3i5.963","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v3i5.963","url":null,"abstract":"Untuk memperoleh pegawai yang sesuai dengan apa yang diharapkan, maka perlu adanya motivasi bagi karyawan. Untuk memotivasi karyawan, manajer harus mengetahui motif dan memotivasi yang diinginkan karyawan, baik kebutuhan yang disadari maupun kebutuhan yang tidak disadari, berbentuk materi atau non materi, kebutuhan fisik maupun rohani. Kinerjaadalah suatu hasil kerja yang dicapai seseorang dalam melaksanakan tugas–tugas yang dibebankan kepadanya didasarkan atas kecakapan, pengalaman, dan kesungguhan serta waktu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif, berfungsi untuk mendiskripsikan terhadap obyek yang diteliti melalui data sample atau populasi sebagaimana adanya. Dari hasil penelitian diketahui bahwa seluruh item pertanyaan menunjukkan hasil yang valid, sedangkan hasil uji reliabilitas pada variabel tersebut menunjukkan hasil yang reliable. Dari hasil pengolahan SPSS diperoleh persamaan regresi linier sederhana sebagai berikut Y= 0,493 + 0,246X. Pada nilai kostanta (a) sebesar 0,493 ini menunjukan bahwa jika tidak ada variabel independen motivasi maka nilai variabel dependen Kinerjakaryawan adalah sebesar 0,493. Pada nilai koefisien regresi (b) yaitu sebesar 0,246 arah positif yang menunjukan bahwa setiap adanya peningkatan motivasi sebesar 1 satuan maka akan berdampak pada peningkatan Kinerjakaryawan sebesar 0,246 satuan. Hasil koefisien determinasinya diperoleh data variabel X (Motivasi Kerja) memiliki pengaruh terhadap variabel Y (Prestasi Kerja) sebesar 55,5%, sedangkan sisanya sebesar 44,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diamati. Berdasarkan hasil analisis deskriptif data penelitian untuk variabel Motivasi Kerja, maka dapat disimpulkan bahwa tanggapan responden tentang Motivasi Kerja termasuk dalam kategori “baik”, begitu juga untuk variabel Kinerja Secara keseluruhan pemaparan analisis perhitungan statistik pada uji korelasi, koefisien determinasi, dan uji hipotesis, dapat diambil kesimpulan bahwa secara statistik, pengaruh Motivasi Kerja telah terbukti mempunyai korelasi yang kuat dan signifikan terhadap Kinerja.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"36 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-09-30","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"135032275","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
COMSERVAPub Date : 2023-09-25DOI: 10.59141/comserva.v3i5.975
Mohammad Bayu Adi Prastyo, Andini Sintawati
{"title":"Analisis Proses Bisnis Aplikasi Permohonan Kredit Di Bank Swasta Nasional","authors":"Mohammad Bayu Adi Prastyo, Andini Sintawati","doi":"10.59141/comserva.v3i5.975","DOIUrl":"https://doi.org/10.59141/comserva.v3i5.975","url":null,"abstract":"Pada era global saat ini banyak perusahaan lokal maupun asing termasuk pada sektor perbankan sedang ramai-ramai akan menerapkan konsep Industry 4.0. Dengan demikian baik individu maupun unit bisnis diharapkan mampu mengikuti persaingan secara global dengan cepat beradaptasi agar tetap kompetitif. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan performa pada industri perbankan nasional indonesia khususnya pada sistem permohonan kredit, di era digital seperti saat ini sudah banyak lembaga peminjaman uang dengan proses sistem pencairan dana yang sangat cepat. Dengan menggunakan metode perancangan Waterfall sistem yang didesain mengacu pada SOP yang sudah berjalan, dengen mensederhanakan proses approval yang menjadi lebih cepat juga efisien. Metode pengembangan dari pendekatan yang digunakan dalam penelitian deskriptif-kualitatif. Jumlah total populasi dalam penelitian ini pengguna baru yaitu 200 user termasuk pembuat keputusan. Dengan harapan hasil dari tulisan ini dapat mempengaruhi proses permohonan kredit bisa menjadi lebih cepat karena sebagai penopang utama sumber pemasukan dari bank.","PeriodicalId":500902,"journal":{"name":"COMSERVA","volume":"26 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-09-25","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"135865989","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}