{"title":"Rekonsiliasi Sejati","authors":"Firman Panjaitan, Jufantri Leo","doi":"10.59361/tevunah.v1i1.7","DOIUrl":"https://doi.org/10.59361/tevunah.v1i1.7","url":null,"abstract":"Perdamaian merupakan salah satu kebutuhan mendasar dalam hidup manusia. Setiap suku dan bangsa selalu berupaya agar perdamaian dapat diwujudkan agar kehidupan dapat dilanggengkan. Salah satu budaya dalam masyarakat Timor untuk mengupayakan perdamaian adalah tradisi Na Tek Oko. Melalui tradisi ini setiap pribadi atau suku yang sedang berseteru akan didamaikan dengan cara duduk dan makan sirih pinang bersama-sama dan dilakukan dalam suasana yang gembira. Duduk bersama menandakan bahwa kedua belah pihak adalah sama dan sejajar, sehingga upaya perdamaian dapat dilakukan. Hal ini sejajar dengan apa yang Allah lakukan ketika Ia memperdamaikan diri-Nya dengan manusia yaitu dengan cara memanusiakan diri-Nya menjadi sesama bagi manusia. Dengan menggunakan metode kualitatif, khususnya studi pustaka guna melakukan analisis data, ditambah dengan wawancara terbuka dengan tokoh adat Timor, didapatkan sebuah temuan bahwa tradisi Na Tek Oko, pada hakikatnya, memiliki kesejajaran dengan berita Alkitab khususnya mengenai pendamaian yang dilakukan Allah kepada manusia. Dengan demikian tradisi Na Tek Oko dapat dijadikan sebagai bentuk teologi kontekstual untuk membangun perdamaian di masyarakat Timor.","PeriodicalId":354633,"journal":{"name":"TEVUNAH: Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen","volume":"47 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-05-24","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"128813107","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"Manfaat Manajemen Kepemimpinan Gereja Terhadap Tingkat Kehadiran Pemuda Dalam Ibadah Di Jemaat Pniel Boloy","authors":"Julitte Hasna Liance Buek, Lefran Lefran, Alce Mariani Labito","doi":"10.59361/tevunah.v1i1.8","DOIUrl":"https://doi.org/10.59361/tevunah.v1i1.8","url":null,"abstract":"Anak muda adalah tulang punggung serta masa depan gereja. Kaum muda tidak dapat bergerak secara aktif tanpa ada yang mengatur dari pihak pengurus kaum muda dan pihak gereja yang harus memotivasi kaum muda supaya mereka bisa berkembang ke arah positif. Oleh sebab itu, pentingnya manajemen yang baik untuk mengatur dan mendukung kaum muda agar lebih aktif dalam mengikuti pelayanan yang yang ada. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui penyebab sehingga tingkat kehadiran pemuda dalam ibadah memiliki ketidakstabilan. Untuk mengetahui apa manfaat manajemen kepemimpinan Gereja terhadap tingkat kehadiran pemuda dalam ibadah. Metode penelitian yang dipakai Kualitatif dengan jenis peneitian Studi Kasus untuk mengungkapkan Manfaat Manajemen Kepemimpinan Gereja terhadap tingkat kehadiran pemuda dalam ibadah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa penyebab dari ketidak aktifan pemuda dalam ibadah seperti, kurangnya pendekatan, kurang percaya diri. Struktur manajemen sudah dilaksanakan di jemaat GPIBK Pniel Boloy seperti pembagian tugas serta pelaksanaan kepada majelis jemaat yang ada. Di dalam pelayanan kompelka pemuda tingkat kehadiran dari anggota mengalami ketidakstabilan.","PeriodicalId":354633,"journal":{"name":"TEVUNAH: Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen","volume":"23 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2023-05-24","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"125661050","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}