{"title":"Analisis Hubungan Disiplin Kerja terhadap Produktivitas Kerja di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kalimantan Selatan","authors":"Fika Fibriyanita","doi":"10.34128/jht.v4i1.39","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/jht.v4i1.39","url":null,"abstract":"Pegawai  Negeri sebagai unsur aparatur negara dan abdi masyarakat, mempunyai peran yang amat penting dalam rangka menciptakan masyarakat madani yang taat hukum, berperadaban modern, demokratis, makmur, adil, dan bermoral tinggi yang menyelenggarakan pelayanan secara adil dan merata. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan displin kerja terhadap produktivitas kerja di Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik Provinsi Kalimantan Selatan berdasarkan karakterisitik jenis kelamin, usia, tingkat pendidikan dan masa kerja. Metode penelitian menggunakan  pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Data dikumpulkan dengan cara menyebar kuesioner kepada responden. Sampel ditentukan dengan menggunakan teknik Non-Probability Sampling dengan jenis Purposive Sampling. Analisa data menggunakan statistik dalam perhitungannya dengan bantuan program IBM SPSS Statistics 21.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukan disiplin kerja lebih banyak pada kategori sangat baik yaitu 38,1%, Kurang baik 31,0%, baik 16,0% dan cukup baik 19,0 % dari 42 jumlah pegawai dan produktivitas kerja lebih banyak pada kategori cukup baik yaitu 54,8%, baik 31,0%, dan kurang baik 9,5% dari 42 jumlah pegawai. Dapat disimpulkan bahwa koefisien korelasi antara variabel disiplin pegawai (x) dengan kinerja pegawai (y) adalah sebesar (r)=0,747 dengan signifikansi 0,000. Berdasarkan kriteria diatas dapat disimpulkan bahwa korelasi kedua variabel tersebut adalah tidak signifikan, sebab signifikansi yang menyertai lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05). Dengan demikian korelasi antara variabel disiplin kerja dengan produktivitas kerja yang terjadi bersifat negatif, untuk itu, apabila variabel bebas (independen) menurun, maka akan disertai oleh menurunnya variabel terikat (dependent), korelasi yang terjadi berada dalam kategori rendah.","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"58 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-12-30","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"134526756","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"Keterkaitan Citra Merek dan Harga terhadap Keputusan Pembelian pada EMAK DI Fried chicken Pelaihari","authors":"Ines Saraswati Machfiroh","doi":"10.34128/JHT.V4I1.43","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/JHT.V4I1.43","url":null,"abstract":"Beragam faktor akan saling berkaitan untuk mempengaruhi konsumen dalam mempercayakan tempat berbelanja. Citra merek yang baik dapat dijadikan kekuatan oleh berbagai perusahaan untuk menarik konsumen, sedangkan harga produk yang murah dan terjangkau dengan daya beli konsumen pun akan berkaitan untuk mempengaruhi keputusan pembelian konsumen tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterkaitan citra merek dan harga terhadap keputusan pembelian pada EMAK DI Fried chicken. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen EMAK DI Fried chicken tetapi tidak diketahui jumlah pastinya. Pengumpulan data menggunakan metode observasi dan angket. Sampel yang diambil adalah 50 orang berdasarkan metode random sampling. Pada analisis data menggunakan metode kualitatif dan perkiraan sederhana. Dari hasil analisis data diketahui bahwa kategori citra merek sebesar 184/500 setara dengan 36,8% menyatakan baik. Kategori harga diketahui sebesar 42,8% menyatakan murah. Kategori keputusan pembelian diketahui sebesar 42,8% adalah tinggi. Variabel citra merek dan harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian sebesar 21,4% dan 18,4%. Variabel citra merek dan harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian sebesar 36,8%. Berdasarkan hasil penelitian, hal ini berarti semakin baik citra merek dan manajemen pelayanan, serta semakin murah harga yang ditawarkan diharapkan dapat meningkatkan keputusan pembelian. Â Kata kunci: citra merek, kualitas produk, harga, keputusan pembelian","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"24 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-12-30","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"123444150","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"Haji dan Umrah","authors":"Muhammad Noor","doi":"10.34128/jht.v4i1.42","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/jht.v4i1.42","url":null,"abstract":"Haji dan umrah, adalah kewajiban bagi setiap muslim yang berakal dan memiliki kemampuan, namun dari kalangan umum seperti petani, pedagang, pegawai negeri bahkan para pengusaha sukses pun masih ada yang belum mengerti tentang tata cara melaksanakan Haji dan umrah yang sesuai dengan tuntunan syariat Islam. Berdasarkan permasalahan tersebut penulis merasa penting untuk menulis tentang Haji dan Umroh agar bisa melaksanakan ibadah tersebut dengan baik dan benar menurut syari’at islam. Penulis menjelaskan tentang Rukun, Syarat, wajib Haji, serta sunnah-sunnah yang terdapat dalam ibadah Haji dan Umroh.","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"12 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-12-30","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"126731281","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"Penerapan Teknologi QR Code Berbasis Web untuk Absensi Pegawai pada BKPSDM Kabupaten Tanah Laut","authors":"Herfia Rhomadhona","doi":"10.34128/JHT.V4I1.38","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/JHT.V4I1.38","url":null,"abstract":"Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tanah Laut merupakan salah satu instansi yang telah menerapkan sistem terkomputerisasi baik dari segi pengarsipan dokumen, keuangan dan aset kecuali absensi pegawai. Pengambilan data kehadiran (absensi) dilakukan secara manual dengan tanda tangan pada buku absen. Rekapitulasi kehadiran dan pelaporan absensi pegawai juga dilakukan secara manual. Selain itu, kelemahan dari absensi manual dapat menyebabkan terjadi kecurangan yang mungkin dilakukan antar pegawai seperti titip absen. Penelitian ini menggunakan teknologi QR Code berbasis web untuk mengatasi masalah absensi tersebut. QR Code merupakan kode yang mampu menyimpan dan memberikan data dengan respon yang cepat, dimana data tersebut disimpan dalam database melalui sebuah web. Metode pengembangan sistem ini menggunakan metode waterfall dengan tahapan analisis kebutuhan, perancangan dengan DFD, pengimplementasian menggunakan bahasa pemograman PHP (Hypertext Prepocessor) dan database MySQL. Dengan adanya sistem ini dapat memberikan solusi agar memudahkan pegawai dalam mengelola absen, sehingga mampu meningkatkan kualitas kinerja pegawai serta dapat menghitung rekapitulasi absensi secara akurat.","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"44 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-12-30","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"132535104","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"ANALISIS PENGAKUAN PENDAPATAN DAN BEBAN PADA CV. RESTU IBU BANJARMASIN","authors":"Yuli Fitriyani","doi":"10.34128/jht.v3i1.34","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/jht.v3i1.34","url":null,"abstract":"CV RESTU IBU Banjarmasin adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang pertambangan dan perdagangan batu bara. Selama ini, perusahaan CV. RESTU IBU Banjarmasin menggunakan Cash Basis dimana hal tersebut belum sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan. Maka dari itu perlu diterapkan suatu pengakuan pendapatan dan beban berdasarkan Accrual Basis. Kerangka pemikiran dalam penelitian ini adalah menguatkan penerapan pengakuan terhadap pendapatan yang diperoleh dan beban yang dikeluarkan oleh perusahaan, kemudian metode pencatatan pendapatan dan beban tersebut serta penyajiannya dalam suatu laporan keuangan yang tepat dan sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan. Berdasarkan kelemahan pada Cash Basis maka penulis menyarankan sebaiknya menggunakan dasar Accrual Basis. Dengan demikian perusahaan dapat mengetahui dengan pasti berapa besarnya pendapatan yang diakui dan yang dibebankan oleh perusahaan tersebut. \u0000 \u0000Kata Kunci : Pendapatan dan beban, Cash Basis dan Accrual Basis","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"84 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-08-23","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"129969467","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"PREDIKSI SISWA LULUS TIDAK TEPAT WAKTU MENGGUNAKAN BACKPROPAGATION NEURAL NETWORK","authors":"Agustian Noor","doi":"10.34128/JHT.V3I1.28","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/JHT.V3I1.28","url":null,"abstract":"Banyak terjadi kasus siswa terlambat lulus sampai bertahun-tahun, ini sebuah masalah bagi suatu civitas perguruan tinggi dalam memajukan mutu dari kampus, penelitian ini dilakukan untuk menciptakan suatu sistem prediksi yang akurat yang mana nantinya akan membantu civitas yang mempunyai masalah seperti diatas. Data mining dapat membantu dalam memprediksi suatu sistem, sehingga dapat dilakukan pada penelitian ini agar prediksi lebih tepat dan akurat. Ada berbagai macam teknik dalam data mining, untuk penelitian ini teknik yang dipakai ialah Neural Network Backpropagation, terdapat beberapa tahap dalam peneilitian ini yaitu tahap pengumpulan data, pengolahan data, model atau metode yang diusulkan, eksperimen pada model tersebut, evaluasi dan validasi hasil. Disimpulkan bahwa teknik data mining menggunakan neural network backpropagation dapat menghasilkan suatu prediksi yang tepat dan akurat dari penelitian sebelumnya untuk menentukan siswa lulus tidak tepat waktu pada Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Kertak Hanyar.Kata Kunci: Prediksi Siswa Lulus Tidak tepat waktu, data mining, neural network backpropagation, MSE.","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"24 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-08-23","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"128048858","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"IMPLEMENTASI PELAKSANAAN MANAJEMEN BENGKEL BERBASIS 5-S DI BENGKEL MESIN OTOMOTIF POLITEKNIK NEGERI TANAH LAUT","authors":"A. Syaief","doi":"10.34128/JHT.V3I1.35","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/JHT.V3I1.35","url":null,"abstract":"Bengkel Mesin Otomotif Politeknik Negeri Tanah Laut merupakan salah satu sarana penunjang proses belajar khususnya praktek yang ada dilingkungan kampus Politeknik Negeri Tanah Laut. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan manajemen bengkel mesin otomotif yang berbasis Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, Shitsuke. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Proses peng-umpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi, dan observasi. Objek penelitian ini adalah bengkel mesin otomotif Politeknik Negeri Tanah Laut, laboran, teknisi dan dosen pembimbing praktek. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Untuk mengecek keabsahan data dilakukan dengan melakukan pengamatan ulang dan melakukan triangulasi. Hasil Penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan manajemen bengkel berbasis 5-S (seiri, seiton, seiso, seiketsu, shitsuke) di bengkel mesin otomotif Politeknik Negeri Tanah laut sudah berjalan dengan baik.        Kata Kunci: manajemen bengkel, 5-S, bengkel mesin otomotif","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"7 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-08-23","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"134633544","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"PEMODELAN VOLATILITAS MENGGUNAKAN METODE EGARCH PADA JAKARTA ISLAMIC INDEX","authors":"Noor Amelia","doi":"10.34128/JHT.V3I1.32","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/JHT.V3I1.32","url":null,"abstract":"Model ARCH dan GARCH banyak digunakan untuk mendeskripsikan bentuk volatilitas suatu data time series yang heteroskedastisitas. Volatilitas adalah suatu besaran yang mengukur seberapa jauh suatu harga saham maupun indeks harga saham bergerak dalam suatu periode tertentu. JII merupakan indeks yang mengukur kinerja saham berbagai perusahaan yang secara operasional sesuai dengan kriteria investasi dalam syariah. Data Indeks harga saham yang digunakan adalah JII selama periode 3 Januari 2011 hingga 28 Desember 2012. Return Indeks harga saham dimodelkan dalam bentuk univariat GARCH terbaik. Penelitian menunjukkan bahwa model univariat GARCH terbaik adalah EGARCH (3,3).","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"39 4","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-08-23","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"114021397","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"PEMECAHAN PERMASALAHAN SOSIAL MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN IPS (ILMU PENGETAHUAN SOSIAL) YANG TERINTEGRASI DAN HOLISTIK","authors":"Rabini Sayyidati","doi":"10.34128/JHT.V3I1.33","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/JHT.V3I1.33","url":null,"abstract":"Kajian bersama HISPISI ini merupakan salah satu wujud kepedulian masyarakat Pendidikan IPS untuk mengkaji ulang tentang berbagai permasalahan sosial yang terjadi, khususnya yang berkaitan dengan pembelajaran IPS. Melalui pendidikan IPS yang terintegrasi dan holistik diharapkan peserta didik dapat memecahkan permasalahan sosial yang ada di sekitar lingkungannya. Gambaran cakupan materi ilmu-ilmu sosial dan humaniora adalah berbagai materi yang paling dirasakan penting, bagi kebutuhan pendidikan peserta didik, terutama yang berkaitan dengan pembentukan kemampuan memahami realitas sosial, kemudian peserta didik mampu memberi nilai, baik dalam bentuk internal-personal pribadinya, maupun dalam bentuk eksternal sosial lingkungannya. Selanjutnya, pembelajaran Pendidikan IPS mampu membentuk sikap sosial, yang berlandaskan karakter dan jati diri di lingkungannya, dan terutama sebagai warga masyarakat Indonesia, yang berbudi luhur dan berkepribadian mulia. Seluruh potensi yang terkandung dalam content ilmu-ilmu sosial harus terintegrasi. Oleh sebab itu, pembelajaran Pendidikan IPS yang demikian, diperlukan pemahaman yang luas, bukan saja pada aspek knowledge (pengetahuan), tetapi juga dalam bentuk keterampilan (skill), nilai dan sikap (value and attitude) dan tindakan (action). Melalui 4 dimensi ini, pembelajaran yang terintegrasi dan holistik dapat memecahkan permasalahan sosial yang dilihat dari segala aspek ilmu pendidikan IPS, selain itu juga untuk menumbuhkan pemikiran kritis peserta didik terhadap permasalahan sosial yang ada di lingkungan sekitar mereka. Kata Kunci: Permasalahan Sosial, Pembelajaran, Pendidikan IPS, Terintegrasi, Holistik","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"16 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-08-23","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"128099200","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}
{"title":"ANALISIS, PERANCANGAN DAN PENERAPAN AKUNTANSI PADA UKM MEDIA COMPUTER DESA PANGGUNG PELAIHARI","authors":"Ines Saraswati Machfiroh","doi":"10.34128/jht.v3i1.29","DOIUrl":"https://doi.org/10.34128/jht.v3i1.29","url":null,"abstract":"Usaha Kecil Menengah (UKM) juga merupakan suatu unit usaha kecil yang mampu berperan dan berfungsi sebagai katup pengaman baik dalam menyediakan alternatif kegiatan usaha produktif, alternatif penyaluran kredit, maupun dalam hal penyerapan tenaga kerja. Masalah utama dalam pengembangan UKM yaitu mengenai pengelolaan keuangan dalam usahanya tersebut. Secara umum, akuntansi dapat didefinisikan sebagai sistem informasi keuangan yang menghasilkan laporan kepada pihak-pihak yang berkepentingan mengenai aktivitas ekonomi dan kondisi perusahaan. Siklus akuntansi adalah perputaran atau urutan setiap kejadian atau proses transaksi yang kemudian dianalisa sehingga mengakibatkan terbentuknya sebuah laporan keuangan. Ada tiga tahap dalam siklus akuntansi proses pencatatan, pengikhtisaran dan pelaporan keuangan. Objek dalam penelitian ini adalah Usaha Kecil Menengah (UKM) Service Komputer yang bernama Media Computer. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Metode pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini terdiri dari, yaitu: pengamatan (observasi) dan wawancara (interview). Media Computer sebelumnya tidak pernah menyusun dan membuat laporan keuangan usaha yang dijalaninya tersebut. Berdasarkan hal tersebut di atas, penulis berusaha membantu Usaha Kecil Menengah (UKM) Media Computer dalam merancang dan menyajikan laporan keuangan berdasarkan pada teori yang ada dengan menerapkan siklus akuntansi sehingga dapat dihasilkan laporan keuangan yang baik, sesuai dan memadai dengan usaha Media Computer. Hal tersebut dapat berguna bagi Usaha Kecil Menengah (UKM) media computer untuk mengetahui keadaan keuangan usahanya, membuat analisa sebelum mengambil keputusan, dan berguna dikemudian hari untuk memperoleh dana pinjaman modal dari bank untuk meningkatkan usahanya.Kata kunci: akuntansi, siklus akuntansi, UKM service komputer","PeriodicalId":345659,"journal":{"name":"Jurnal Humaniora Teknologi","volume":"87 S70","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0,"publicationDate":"2018-08-23","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":null,"resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":"113973109","PeriodicalName":null,"FirstCategoryId":null,"ListUrlMain":null,"RegionNum":0,"RegionCategory":"","ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":"","EPubDate":null,"PubModel":null,"JCR":null,"JCRName":null,"Score":null,"Total":0}