{"title":"Tingkat Pengetahuan Masyarakat tentang Penggunaan Antibiotik yang Rasional di Kelurahan Rantepao, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara","authors":"Ary Kristanto Lallo, Yasavati Kurnia Nah, Theresia Citraningtyas","doi":"10.36452/jmedscientiae.v2i1.2730","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Antibiotik merupakan obat yang digunakan untuk mengatasi infeksi bakteri. Penggunaan antibiotik yang tepat sangat penting untuk diperhatikan karena efek samping yg ditimbulkan cukup membahayakan serta penggunaan antibiotik yang tidak tepat dapat menyebabkan terjadinya resistensi antibiotik. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui sejuah mana tingkat pengetahuan masyarakat di Kelurahan Malango tentang penggunaan antibiotik yang rasional. Desain penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan convenience sampling sebanyak 100 responden dengan kuesioner sebagai alat penelitian. Analisis data yang dipakai adalah univariat yang diukur dalam program SPSS. Hasil penelitian didapatkan bahwa tingkat pengetahuan masyarakat di Kelurahan Malango dalam penggunaan antibiotik yang rasional berpengetahuan baik sebesar 10%, berpengetahuan cukup 52% dan berpengetahuan kurang 38%. Jadi dapat disimpulkan bahwa masyarakat Kelurahan Malango dominan memiliki tingkat pengetahuan cukup.","PeriodicalId":175374,"journal":{"name":"Jurnal MedScientiae","volume":"42 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2023-04-27","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"Jurnal MedScientiae","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.36452/jmedscientiae.v2i1.2730","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
Tingkat Pengetahuan Masyarakat tentang Penggunaan Antibiotik yang Rasional di Kelurahan Rantepao, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara
Antibiotik merupakan obat yang digunakan untuk mengatasi infeksi bakteri. Penggunaan antibiotik yang tepat sangat penting untuk diperhatikan karena efek samping yg ditimbulkan cukup membahayakan serta penggunaan antibiotik yang tidak tepat dapat menyebabkan terjadinya resistensi antibiotik. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui sejuah mana tingkat pengetahuan masyarakat di Kelurahan Malango tentang penggunaan antibiotik yang rasional. Desain penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan convenience sampling sebanyak 100 responden dengan kuesioner sebagai alat penelitian. Analisis data yang dipakai adalah univariat yang diukur dalam program SPSS. Hasil penelitian didapatkan bahwa tingkat pengetahuan masyarakat di Kelurahan Malango dalam penggunaan antibiotik yang rasional berpengetahuan baik sebesar 10%, berpengetahuan cukup 52% dan berpengetahuan kurang 38%. Jadi dapat disimpulkan bahwa masyarakat Kelurahan Malango dominan memiliki tingkat pengetahuan cukup.