{"title":"Analisis Kandungan Klorofil-A dan Kualitas Air Waduk Ciwaka Kota Serang Banten","authors":"Sakhirotul Lail, A. Kn, R. O. Khastini","doi":"10.24843/metamorfosa.2022.v09.i01.p15","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Penelitian dilakukan untuk mengetahui kualitas perairan Waduk Ciwaka, Kota Serang Banten berdasarkan kandungan klorofil-a dan keberadaan fitoplankton, mengetahui hubungan kandungan klorofil-a dan keberadaan fitoplankton dengan parameter fisik-kimia perairan serta mengetahui bentuk media pembelajaran yang sesuai untuk menginterpretasikan hasil penelitian terhadap kependidikan. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Februari-Juli tahun 2021 di Waduk Ciwaka, Kota Serang Banten. Pengambilan sampel air pada 3 stasiun dilakukan menggunakan metode purposive sampling. Analisis klorofil-a dilakukan menggunakan metode spektrofotometri. Hasil analisis kandungan klorofil-a pada setiap stasiun berkisar 7,458 ?g/L – 34,352 ?g/L. Waduk Ciwaka termasuk dalam kategori perairan yang mengalami eutrofik (tercemar) karena memiliki kadar unsur hara yang tinggi. Kualitas perairan Waduk Ciwaka masih dalam kondisi yang baik sesuai peruntukan baku mutu air kelas 2 pada PP No.82 tahun 2001. Kandungan klorofil-a dan keberadaan fitoplankton (kelimpahan, keanekaragaman dan dominansi) berhubungan lemah dengan kecerahan (r = 0,000). Keanekaragaman fitoplankton berhubungan sangat kuat dengan suhu (r = 0,994). Dominansi fitoplankton berhubungan sangat kuat dengan DO (r = 0,998) dan BOD (r = 0,998). \n \nKata kunci: Eutrofik, Klorofil-a, Waduk Ciwaka","PeriodicalId":30806,"journal":{"name":"Metamorfosa Journal of Biological Sciences","volume":null,"pages":null},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2022-04-19","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"Metamorfosa Journal of Biological Sciences","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.24843/metamorfosa.2022.v09.i01.p15","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
引用次数: 0
Abstract
Penelitian dilakukan untuk mengetahui kualitas perairan Waduk Ciwaka, Kota Serang Banten berdasarkan kandungan klorofil-a dan keberadaan fitoplankton, mengetahui hubungan kandungan klorofil-a dan keberadaan fitoplankton dengan parameter fisik-kimia perairan serta mengetahui bentuk media pembelajaran yang sesuai untuk menginterpretasikan hasil penelitian terhadap kependidikan. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Februari-Juli tahun 2021 di Waduk Ciwaka, Kota Serang Banten. Pengambilan sampel air pada 3 stasiun dilakukan menggunakan metode purposive sampling. Analisis klorofil-a dilakukan menggunakan metode spektrofotometri. Hasil analisis kandungan klorofil-a pada setiap stasiun berkisar 7,458 ?g/L – 34,352 ?g/L. Waduk Ciwaka termasuk dalam kategori perairan yang mengalami eutrofik (tercemar) karena memiliki kadar unsur hara yang tinggi. Kualitas perairan Waduk Ciwaka masih dalam kondisi yang baik sesuai peruntukan baku mutu air kelas 2 pada PP No.82 tahun 2001. Kandungan klorofil-a dan keberadaan fitoplankton (kelimpahan, keanekaragaman dan dominansi) berhubungan lemah dengan kecerahan (r = 0,000). Keanekaragaman fitoplankton berhubungan sangat kuat dengan suhu (r = 0,994). Dominansi fitoplankton berhubungan sangat kuat dengan DO (r = 0,998) dan BOD (r = 0,998).
Kata kunci: Eutrofik, Klorofil-a, Waduk Ciwaka