{"title":"Pembelajaran Daring dan Luring di SD Negeri Citembong 01 Terpencil di Kecamatan Bantarsari Kabupaten Cilacap","authors":"A. Mukaromah, Sri Harmianto, Dhi Bramasta","doi":"10.36232/jurnalpendidikandasar.v5i2.3278","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pelaksanaan pembelajaran daring dan luring yang diterapkan di SD Negeri Citembong 01 pada masa pandemi dan mengetahui solusi guru SD Negeri Citembong 01 dalam mengatasi hambatan saat menerapkan proses pembelajaran daring dan luring. Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus yang merupakan salah satu dari jenis penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah seluruh siswa SD Negeri Citembong 01.Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menempuh tiga langkah utama, yaitu reduksi data, display atau sajian data, dan verifikasi atau penyimpukan data. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa pelaksanaan pembelajaran di SD Negeri Citembong 01 selama pandemi menggunakan metode pembelajaran daring dan luring, guru menggunakan strategi pembelajaran menggunakan media aplikasi Whatsapp Group, YouTube dan beberapa kelas tinggi ada yang menggunakan Google Meet. Kendala yang dihadapi guru dan peserta didik dalam pembelajaran daring hampir sama, yaitu cara menjelaskan kepada peserta didik dalam memahami pembelajaran. Untuk mengatasi kendala tersebut guru dapat menggunakan teknologi untuk melaksanakan proses pembelajaran yaitu menggunakan teknologi aplikasi Whatsapp Group dan YouTube. Peran Kepala Sekolah, Guru, dan Orang Tua Peserta Didik berpengaruh terhadap keberlangsungan pembelajaran baik itu daring maupun luring.","PeriodicalId":150509,"journal":{"name":"Jurnal Papeda: Jurnal Publikasi Pendidikan Dasar","volume":null,"pages":null},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2023-07-09","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"Jurnal Papeda: Jurnal Publikasi Pendidikan Dasar","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.36232/jurnalpendidikandasar.v5i2.3278","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
Pembelajaran Daring dan Luring di SD Negeri Citembong 01 Terpencil di Kecamatan Bantarsari Kabupaten Cilacap
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pelaksanaan pembelajaran daring dan luring yang diterapkan di SD Negeri Citembong 01 pada masa pandemi dan mengetahui solusi guru SD Negeri Citembong 01 dalam mengatasi hambatan saat menerapkan proses pembelajaran daring dan luring. Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus yang merupakan salah satu dari jenis penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah seluruh siswa SD Negeri Citembong 01.Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menempuh tiga langkah utama, yaitu reduksi data, display atau sajian data, dan verifikasi atau penyimpukan data. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa pelaksanaan pembelajaran di SD Negeri Citembong 01 selama pandemi menggunakan metode pembelajaran daring dan luring, guru menggunakan strategi pembelajaran menggunakan media aplikasi Whatsapp Group, YouTube dan beberapa kelas tinggi ada yang menggunakan Google Meet. Kendala yang dihadapi guru dan peserta didik dalam pembelajaran daring hampir sama, yaitu cara menjelaskan kepada peserta didik dalam memahami pembelajaran. Untuk mengatasi kendala tersebut guru dapat menggunakan teknologi untuk melaksanakan proses pembelajaran yaitu menggunakan teknologi aplikasi Whatsapp Group dan YouTube. Peran Kepala Sekolah, Guru, dan Orang Tua Peserta Didik berpengaruh terhadap keberlangsungan pembelajaran baik itu daring maupun luring.