{"title":"PENINGKATAN KETERAMPILAN PENGEMASAN PRODUK DAN PEMASARAAN DARING BAGI KELOMPOK USAHA BERSAMA DESA NOTOG PATIKRAJA BANYUMAS","authors":"Trihastuti Yuniati","doi":"10.51213/jmm.v4i2.84","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Kelompok Usaha Bersama (KUBe) adalah suatu kelompok usaha yang dirintis oleh ibu-ibu rumah tangga anggota kelompok Program Keluarga Harapan (PKH) di Desa Notog, Patikraja, Banyumas. KUBe ini memproduksi serta menjual berbagai macam olahan makanan, misalnya keripik manggleng, keripik kulit lumpia, onde-onde, dan sebagainya. Sayangnya, produk-produk yang dihasilkan tersebut belum dikemas secara baik dan menarik, hanya dengan bungkus berupa plastik putih polos tanpa adanya merk atau stiker tertentu. Cara pemasarannya pun masih manual dengan cara dijajakan ke rumah-rumah atau dititipkan ke warung-warung sekitar. Dikarenakan pengemasan yang masih sederhana serta cara penjualan yang masih manual tersebut mengakibatkan tingkat penjualan produknya masih rendah. Oleh karena itu, sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan daya jual produk-produk tersebut maka dilakukanlah kegiatan pengabdian masyarakat dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan peserta pelatihan dalam pengemasan produk yang menarik dan pemanfaatan media sosial untuk pemasaran produk. Hasil dari pengabdian masyakat ini, peserta pelatihan memahami pentingnya pengemasan produk yang menarik dan menerapkannya. Selain itu peserta juga memahami dan mempraktekkan pemasaran produk secara daring menggunakan media sosial facebook, whatsapp, instagram dan marketplace.","PeriodicalId":142471,"journal":{"name":"JMM - Jurnal Masyarakat Merdeka","volume":"150 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2021-11-29","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"JMM - Jurnal Masyarakat Merdeka","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.51213/jmm.v4i2.84","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
PENINGKATAN KETERAMPILAN PENGEMASAN PRODUK DAN PEMASARAAN DARING BAGI KELOMPOK USAHA BERSAMA DESA NOTOG PATIKRAJA BANYUMAS
Kelompok Usaha Bersama (KUBe) adalah suatu kelompok usaha yang dirintis oleh ibu-ibu rumah tangga anggota kelompok Program Keluarga Harapan (PKH) di Desa Notog, Patikraja, Banyumas. KUBe ini memproduksi serta menjual berbagai macam olahan makanan, misalnya keripik manggleng, keripik kulit lumpia, onde-onde, dan sebagainya. Sayangnya, produk-produk yang dihasilkan tersebut belum dikemas secara baik dan menarik, hanya dengan bungkus berupa plastik putih polos tanpa adanya merk atau stiker tertentu. Cara pemasarannya pun masih manual dengan cara dijajakan ke rumah-rumah atau dititipkan ke warung-warung sekitar. Dikarenakan pengemasan yang masih sederhana serta cara penjualan yang masih manual tersebut mengakibatkan tingkat penjualan produknya masih rendah. Oleh karena itu, sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan daya jual produk-produk tersebut maka dilakukanlah kegiatan pengabdian masyarakat dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan peserta pelatihan dalam pengemasan produk yang menarik dan pemanfaatan media sosial untuk pemasaran produk. Hasil dari pengabdian masyakat ini, peserta pelatihan memahami pentingnya pengemasan produk yang menarik dan menerapkannya. Selain itu peserta juga memahami dan mempraktekkan pemasaran produk secara daring menggunakan media sosial facebook, whatsapp, instagram dan marketplace.