{"title":"Dinamika Kolaborasi Komunitas Pelaku dalam Keberlangsungan Praktik Budaya Pasar Malam Komidi Puter di Peri-Urban Jabodetabek","authors":"Fabianus Hiapianto Kusumadinata","doi":"10.36806/JSRW.V9I1.94","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Kemeriahan rutin pada masa liburan sekolah atau menjelang lebaran di pinggiran Jabodetabek, sering diisi oleh kegiatan Pasar Malam Komidi Puter. Pasar malam ini memiliki kekhasan pada jenis hiburan atau permainan yang kadang sangat sederhana dan mengingatkan kebiasaan masa lalu, sehingga memiliki pengunjung setia. Pasar Malam Komidi Puter merupakan satu di antara jenis kumpulan komunitas penjual dan penghibur yang bergerak bersama dengan memanfaatkan lahan di beberapa wilayah Jabodetabek. Kegiatan ini ditengarai sudah berlangsung lama di Jabodetabek, merupakan tiruan dan adaptasi dari tempat hiburan yang mahal dan permanen. Dalam pengamatan sementara, diketahui bahwa Pasar Malam Komidi Puter ini juga melibatkan berbagai pihak formal maupun informal. Didasari oleh adanya kepentingan bersama untuk memanfaatkan lahan, mereka mampu menghadirkan pasar murah dan hiburan murah bagi masyarakat sekitar. Tujuan makalah ini adalah untuk menganalisis kolaborasi dan negosiasi antara beberapa pihak atau komunitas pendukung dalam penyelenggaraan kegiatan Pasar Malam Komidi Puter di Jabodetabek. Kajian ini merupakan hasil penelitian lapangan dalam beberapa bulan terakhir sebelum pandemi Covid-19 melanda tanah air tahun 2020, dengan mengikuti perjalanan komunitas Pasar Malam Komidi Puter tersebut di peri-urban Jabodetabek. Sumber data lain diperoleh dari referensi kepustakaan terkait yang dapat dijadikan sebagai bahan penunjang dan pembanding. Kontribusi hasil penelitian lapangan ini dapat menjadi acuan sebagai kepedulian pada suatu fenomena alternatif usaha hiburan rakyat yang terdapat dalam masyarakat peri-urban di Jabodetabek. Walaupun di tengah himpitan dari wahana permainan modern seperti Trans studio, Dunia Fantasi, dan sejenisnya, kehadiran Pasar Malam Komidi Puter ternyata masih dinantikan oleh masyarakat di sekitar Jadebotabek.","PeriodicalId":17523,"journal":{"name":"JSRW (Jurnal Senirupa Warna)","volume":"13 1","pages":""},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2021-01-25","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"JSRW (Jurnal Senirupa Warna)","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.36806/JSRW.V9I1.94","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
引用次数: 0
Abstract
Kemeriahan rutin pada masa liburan sekolah atau menjelang lebaran di pinggiran Jabodetabek, sering diisi oleh kegiatan Pasar Malam Komidi Puter. Pasar malam ini memiliki kekhasan pada jenis hiburan atau permainan yang kadang sangat sederhana dan mengingatkan kebiasaan masa lalu, sehingga memiliki pengunjung setia. Pasar Malam Komidi Puter merupakan satu di antara jenis kumpulan komunitas penjual dan penghibur yang bergerak bersama dengan memanfaatkan lahan di beberapa wilayah Jabodetabek. Kegiatan ini ditengarai sudah berlangsung lama di Jabodetabek, merupakan tiruan dan adaptasi dari tempat hiburan yang mahal dan permanen. Dalam pengamatan sementara, diketahui bahwa Pasar Malam Komidi Puter ini juga melibatkan berbagai pihak formal maupun informal. Didasari oleh adanya kepentingan bersama untuk memanfaatkan lahan, mereka mampu menghadirkan pasar murah dan hiburan murah bagi masyarakat sekitar. Tujuan makalah ini adalah untuk menganalisis kolaborasi dan negosiasi antara beberapa pihak atau komunitas pendukung dalam penyelenggaraan kegiatan Pasar Malam Komidi Puter di Jabodetabek. Kajian ini merupakan hasil penelitian lapangan dalam beberapa bulan terakhir sebelum pandemi Covid-19 melanda tanah air tahun 2020, dengan mengikuti perjalanan komunitas Pasar Malam Komidi Puter tersebut di peri-urban Jabodetabek. Sumber data lain diperoleh dari referensi kepustakaan terkait yang dapat dijadikan sebagai bahan penunjang dan pembanding. Kontribusi hasil penelitian lapangan ini dapat menjadi acuan sebagai kepedulian pada suatu fenomena alternatif usaha hiburan rakyat yang terdapat dalam masyarakat peri-urban di Jabodetabek. Walaupun di tengah himpitan dari wahana permainan modern seperti Trans studio, Dunia Fantasi, dan sejenisnya, kehadiran Pasar Malam Komidi Puter ternyata masih dinantikan oleh masyarakat di sekitar Jadebotabek.